Rambut rontok merupakan kondisi umum yang bisa terjadi pada siapa saja. Normalnya, jumlah rambut yang rontok setiap harinya 50 hingga 100 helai. Jika lebih dari itu, maka bisa dikatakan rambut yang rontok cukup parah dan perlu segera diatasi. Untuk mengatasi masalah rambut rontok, kamu perlu kenali dulu penyebab rambut menjadi rontok.
Berikut ini adalah beberapa hal yang menjadi penyebab rambut menjadi rontok:
- Faktor genetik merupakan penyebab utama rambut mudah rontok. Jika sebagian besar anggota keluargamu memiliki masalah rambut rontok, maka kemungkinan besar kamu juga akan mengalaminya.
- Stres berlebih juga bisa mempengaruhi kesehatan rambut. Tapi rambut rontok akibat stres hanya sementara, jika suasana hatimu dan pikiranmu membaik, rambut akan normal kembali.
- Kekurangan vitamin dan nutrisi dapat membuat rambut mudah patah dan tipis. Pastikan makanan yang kamu konsumsi mengandung cukup protein dan vitamin untuk rambut.
- Perawatan rambut yang salah seperti keramas setiap hari, terlalu sering mencatok rambut, mengecat rambut, pemakaian hair dryer yang salah, dll.
- Perubahan hormon ketika hamil, melahirkan serta menopause rambut membuat rambut rontok setiap hari, namun tidak menyebabkan kebotakan. Setelah 6 bulan biasanya rambut akan tumbuh kembali walaupun teksturnya berbeda.
- Konsumsi obat-obatan tertentu, seperti obat kanker, depresi, jantung, tekanan darah tinggi, dst.
- Anemia karena kekurangan zat besi menyebabkan folikel rambut kekurangan oksigen dan membuat rambut rontok dan sakit kepala.
Jika kamu sedang memiliki masalah rambut rontok, kamu bisa menggunakan sampo ataupun hair care khusus untuk rambut rontok, menghindari keramas setiap hari, menghindari penggunaan hair dryer dan catokan, menjaga pola makan dan mencukupi nutrisi untuk rambut, dan menjaga supaya tidak stres berlebihan.
Berikut hair care yang bisa kamu gunakan untuk mencegah kerontokan rambut dan membuat rambut lebih sehat dan lebat!
1. Makarizo – Paket Bebas Rontok
Makarizo paket bebas rontok bisa menjadi pilihan tepat karena dalam 1 paket sudah terdiri dari Advisor Hair Tonic, Creambath Aloe Melon, dan Conditioning Shampoo Aloe Melon. Kandungan ginseng dan aloe vera dalam hair tonic Makarizo bermanfaat untuk memperkuat akar rambut dan membuat rambut lebih bervolume. Conditioning shampoo dan creambath-nya mengandung aloe vera dan melon extract berperan untuk menyuburkan rambut dan menjaganya supaya tetap kuat. Kamu bisa menggunakan hair care setiap hari karena PH-nya sesuai dengan kulit kepala sehingga tidak akan membuat kulit kepala iritasi.
2. Natur Hair Fall Treatment
Natur Hair Fall Treatment Series terdiri dari Natur Shampoo Ginseng Extract, Natur Hair Tonic Ginseng Extract, Natur Conditioner Ginseng Extract dan Natur Conditioner Moringa & Olive Oil. Kamu bisa memilih rangkaian dari paket tersebut sesuai dengan masalah rambut yang kamu alami. Kandungan ekstrak ginseng berperan untuk memperkuat akar rambut. Sedangkan kandungan olive oil menjaga rambut tetap lembut, lembab dan mudah diatur. Produk-produk Natur terbuat dari bahan alami sehingga terjamin keamanannya untuk digunakan.
3. Pantene Paket Perawatan Rambut Rontok
Pantene paket perawatan rambut rontok terdiri dari 3 produk yaitu hair fall control, conditioner miracles biotin dan free miracles biotin. Hair Fall control shampoo mengandung formula untuk memperkuat struktur rambut bagian dalam dan mengatasi rambut yang mudah patah. Sedangkan biotin berperan untuk menjadikan rambut lebih tebal, sehat dan berkilau.
Baca juga: Damaged Hair Akibat Sering Diwarnai, Apa Solusinya?
4. Viva Hair Fall Treatment with Extra Conditioning Agent
Paket Viva Hair Fall Treatment with Extra Conditioning Agent terdiri dari 3 produk berupa shampoo, conditioner dan hair tonic. Viva mengklaim samponya bisa untuk semua jenis rambut dan memiliki kandungan ekstrak lidah buaya yang akan membuat rambut lebih subur. Tonic mengandung serta ekstrak ginseng dan pro vitamin B5 untuk memperkuat akar rambut, merangsang pertumbuhan rambut dan menjaga rambut tetap lembap dan lembut.
5. ERHAIR Bundling HairGrow Shampoo & Tonic – Perawatan Rambut Rontok
ERHAIR Hairgrow Shampoo & Tonic dibuat dengan formula dermatologi dan dapat digunakan oleh wanita maupun pria serta aman digunakan oleh ibu hamil juga menyusui. Tonic-nya mengandung kopexil dan ekstrak panax ginseng untuk mengurangi rambut rontok dan memperkuat akar rambut. Sedangkan Hairgrow Shampoo mengandung ekstrak cucurbita pepo seed, ginseng dan niacinamide yang berperan untuk melancarkan sirkulasi darah pada kulit kepala dan mengoptimalkan nutrisi vitamin dan mineral agar dapat diserap dengan baik.
Proses untuk mengatasi rambut rontok tidak instan sesuai dengan kondisi rambut dan kulit kepala. Kamu bisa gunakan suatu produk selama 3 hingga 4 bulan untuk mengetahui apakah produknya efektif atau tidak. Semoga bermanfaat!