4 Jam Tangan Lokal Yang Cocok Dipakai saat Bekerja

4-jam-tangan-lokal

Tak bisa dipungkiri, jam tangan sudah menjadi aksesoris penting ketika bekerja, tidak hanya berfungsi sebagai penunjuk waktu, tetapi juga menambah kesan elegan pada penampilan anda, terutama bagi wanita karir, rasanya tidak memakai jam tangan seperti ada yang kurang ketika hendak pergi ke kantor.

Banyak sekali jenis dan model jam tangan khusus wanita yang bisa digunakan untuk pergi ke kantor, harga yang ditawarkan dari masing – masing brand juga beragam mulai dari ratusan ribu hingga jutaan bahkan ada yang menembus puluhan juta rupiah tergantung merek dan model dari jam tangan itu sendiri.

Jenis jam tangan yang sering digunakan oleh wanita karir biasanya adalah jam tangan kulit yang memberikan kesan elegan dan berkelas, dan maraknya jam tangan yang bisa terintegrasi dengan ponsel juga menjadi tren tersendiri bagi para wanita saat ini.

Baca juga: Inspirasi Fashion Office Work Simpel dan Modis Cocok Untuk ke Kantor

Jam tangan dari brand-brand seperti Alexandre Christie, Cartier ataupun brand impor lainnya menjadi brand yang digemari oleh kebanyakan wanita. Tetapi belakangan ini, brand lokal seperti Woodway, Lima, dan Roodolph menjadi primadona baru bagi aksesoris satu ini.

Selain desainnya yang tidak kalah elegan dengan brand impor, harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau, dan The Womyn akan memberikan rekomendasi jam tangan wanita buatan anak bangsa yang tidak kalah elegan dengan brand internasional. 

1. Woodka Loca dan Kinu

Dok: Shopee

Brand asal kota Bandung ini menawarkan dua seri jam tangan yang sangat cocok dipakai untuk wanita. Seri Loca dan Kinu adalah dua seri keluaran Woodka yang menawarkan desain yang elegan, stylish, dan juga bisa dipergunakan pada situasi apapun, baik formal maupun non formal. Selain itu, untuk seri Kinu dibuat dengan menggunakan material kayu sehingga menambah kesan berkelas dan juga ramah lingkungan, sedangkan untuk seri Loca, ladies bisa mengganti strapnya sesuai dengan kebutuhan.

2. Lanccelot Aegis of Arthur dan Aegis of Gilgamesh

Dok: Lanccelot

Banyak yang mengira brand satu ini merupakan brand asal Eropa. Eits, jangan salah ladies ternyata Lanccelot ini merupakan brand asli Indonesia lho. Brand yang memiliki store di pusat kota Jakarta ini menawarkan jam tangan wanita yang memberikan kesan mewah serta eksklusif dengan harga yang terjangkau. Seri Aegis merupakan seri terpopuler dari brand yang namanya terinspirasi dari masa penjajahan dahulu. Aegis of Arthur dan Aegis of Gilgamesh adalah dua varian dari seri Aegis yang cocok digunakan bagi wanita karir, kedua seri ini dapat menunjang penampilan ladies menjadi lebih berkelas

3. Lima Watch

Dok: Shopee

Bagi ladies yang suka jam tangan mungil, mungkin ini bisa jadi pilihan ladies untuk menambah kesan muda ataupun imut. Lima Watch adalah brand asal Jakarta yang menawarkan desain sederhana dan natural untuk membuat kesan muda pada pemakainya. Ada empat seri yang bisa ladies coba untuk memaksimalkan penampilan ke kantor, yaitu PA:GI, SO:RE, Zenga dan Maple

  1. Roodolph Erudite dan Luna Series
Dok: Shopee

Untuk para ladies yang ingin menambah kesan sporty atau tomboy saat bekerja, Roodolph Erudite dan Luna Series bisa menjadi alternatif para ladies yang ingin tampil sporty. Brand asal Bandung menghadirkan dua seri yang cocok bagi wanita karir yang ingin tampil dengan gaya sporty tapi tetap berkelas, seri Erudite menghadirkan desain minimalis dengan warna-warna cenderung gelap sedangkan seri Luna hadir dengan strap stainless yang menambah kesan “maskulin” pada pemakainya.

Bagaimana ladies? Tertarik untuk membelinya? Selain harganya yang terjangkau, kualitasnya juga tidak kalah bagus dengan brand luar negeri dengan harga yang selangit, dan tentunya dapat menunjang penampilan ketika pergi bekerja. 

Recommended Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.